
Sekolah Dengan Seragam Siswa Paling Rapi di Parungpanjang
Mau tahu Sekolah Dengan Seragam Siswa Paling Rapi di Parungpanjang? Berikut saya rilis nama-nama sekolah di Parungpanjang dengan penampilan siswanya selalu rapi ketika mengenakan seragam sekolahnya.
Berikut nama-nama sekolah yang menurut saya siswanya selalu berpenampilan rapi ketika berada di tempat-tempat umum:
1. MAN Parungpanjang
2. SMK Bina Putra Mandiri
3. SMPIT Madani
Itulah sekolah yang menurut saya siswanya selalu berpenampilan rapi
ketika berada ditempat-tempat umum. Mungkin masih ada dari sekolah
lainnya, tapi ketiga sekolah tersebut yang paling sering saya temui.
Dibawah ketiga sekolah tersebut, masih ada beberapa sekolah yang seragamnya mendekati kriteria cukup rapi:
4. SMP N 1 Parungpanjang
5. MT's Al Ihsan
6. SMP Nida El Adabi
Kriteria menentukan kerapihan seragam siswa berdasar pengamatan saya
ketika melihat anak-anak sekolah di tempat-tempat umum, seperti jalan
raya entah ketika mereka berkendara atau naik kendaraan umum, atau
ketika mereka sedang bergerombol hendak pulang atau pergi ke sekolah.
Dan kriteria rapi dalam berseragam meliputi:
1. Model seragam yang sesuai standar, tidak aneh-aneh. Misalnya model celana seragam laki-laki, celananya tidak dibuat neko-neko seperti kecil kebawah (pensil), menggantung, dan model aneh lainnya.
2. Pakaian atas selalu dimasukan, tidak dibuat ngepas badan dan ngatung.
3. Memakai sepatu sesuai standar, alias tidak diinjak belakangnya, bukan sepatu aneh-aneh seperti panjang dan lancip.
4. Cukuran rambut yang standarnya anak sekolah, alias tidak gondrong dan aneh-aneh seperti panjang kebelakang, dan gaya artis lainnya.
Mengamati
kerapihan siswa di luar gedung sekolahnya seperti di tempat-tempat umum
merupakan cara paling valid menurut saya. Sebab ketika siswa berada di
sekolah kerapihan berseragam mereka bisa saja lantaran karena takut akan
sangsi peraturan sekolah. Tapi kalau ditempat umum, mereka berseragam
karena proses pembiasaan dan pendisiplinan yang dilakukan terus menerus
oleh guru dan pengelola sekolahnya.
Kriteria ini hanya pandangan saya saja secara personal berdasar intensitas pertemuan saya dengan para siswa dari sekolah yang saya sebutkan diatas ketika ditempat umum. Penilaian saya mungkin tidak valid, tapi itulah adanya, dan penilaian ini tidak bermaksud apa-apa selain untuk memotivasi sekolah lainnya dalam hal kerapihan seragam siswanya.